Pengajian Rutin Ahad Kliwon: Wadah Silaturahmi dan Penguatan Iman Warga Pendoworejo

22 Juni 2025
dcp
Dibaca 22 Kali
Pengajian Rutin Ahad Kliwon: Wadah Silaturahmi dan Penguatan Iman Warga Pendoworejo

Pendoworejo - Pengajian rutin Ahad Kliwon kembali dilaksanakan di Balai Kalurahan Pendoworejo pada Ahad pagi, 22 Juni 2025. Kegiatan ini dimulai sejak pukul 06.00 WIB dan diikuti oleh jamaah dari berbagai padukuhan di wilayah Kalurahan Pendoworejo.

Pengajian yang menjadi agenda tetap setiap Ahad Kliwon tersebut menghadirkan Bapak Budi Riyanto, S.Ag dari Kantor Urusan Agama (KUA) Kapanewon Girimulyo sebagai penceramah. Dalam tausiyahnya, beliau menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang berkaitan dengan peningkatan ketakwaan dan mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat.

Meskipun digelar di waktu pagi, antusiasme warga tampak tinggi. Jamaah dari lintas padukuhan hadir untuk mengikuti rangkaian pengajian yang dikemas dengan nuansa sederhana namun penuh makna.

Kegiatan pengajian rutin ini menjadi salah satu sarana pembinaan rohani sekaligus ajang silaturahmi warga antar-padukuhan, yang diharapkan dapat memperkuat kebersamaan dan nilai-nilai sosial keagamaan di lingkungan Kalurahan Pendoworejo.

Pemerintah Kalurahan Pendoworejo menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif masyarakat dan berharap kegiatan serupa dapat terus berjalan dengan lancar di waktu-waktu mendatang.